Lomba Ikrar Sumpah Pemuda Resmi Ditutup, Pemuda Sarmi Diharapkan Jadi Generasi Berkarakter

0
241

Diskominfo Sarmi—Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Sarmi, Flino C. Baransano, S.IP, secara resmi menutup kegiatan Lomba Pengucapan Ikrar Sumpah Pemuda ke-97, yang diselenggarakan di Aula SMA Negeri 1 Sarmi, Rabu (22/10/2025).
Mewakili Bupati Sarmi, Dalam sambutannya, Flino menyampaikan apresiasi kepada panitia yang telah sukses menyelenggarakan kegiatan tersebut. Ia juga mengapresiasi semangat para pelajar yang tampil dengan percaya diri dan antusias dalam menyuarakan ikrar sumpah pemuda tanpa teks.

“Dengan mengangkat tema Pemuda Sarmi Bersatu, Maju Bersama Dalam Bingkai Sapta Cita, kegiatan ini sangat sejalan dengan visi membentuk sumber daya manusia yang berkarakter,” ujar Flino. Ia menambahkan, pembinaan generasi muda adalah investasi penting bagi masa depan daerah.

Flino menegaskan, pelajar dan pemuda Sarmi harus dibekali dengan nilai-nilai nasionalisme dan kebangsaan agar mampu melanjutkan pembangunan dengan semangat persatuan.

Di kesempatan yang sama, Sebelum Cawem sebagai Ketua Panitia Hari Sumpah Pemuda ke-97, turut menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah tonggak awal membangun semangat kebangsaan di Sarmi. “Kabupaten ini sudah berdiri lebih dari dua dekade, dan baru tahun ini kita menyelenggarakan lomba pengucapan ikrar sumpah pemuda. Ini menjadi momen bersejarah,” ujarnya.

Lomba ini diikuti oleh 34 peserta dari 17 sekolah, terdiri dari 4 SMA/SMK dan 13 SMP. Para peserta menampilkan kemampuan terbaik mereka dalam menghayati serta menyuarakan ikrar sumpah pemuda sebagai bentuk penguatan karakter dan nasionalisme.

Sebelum menutup kegiatan, Cawem menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta, guru pembina, serta panitia yang telah mendukung kegiatan ini. “Kalian adalah harapan Sarmi dan Indonesia. Semangat ini harus terus dijaga,” tegasnya.

Selain lomba ikrar sumpah pemuda, kegiatan ini juga dirangkai dengan berbagai lomba lainya yang sedang berlangsung yaitu sepak bola putra, volly putara-putri dan tari lemonipis, dan akan berpuncak pada 28 Oktober 2025 mendatang.

Semangat persatuan dan cinta tanah air yang ditunjukkan para pelajar, akan terus tumbuh menjadi fondasi kuat bagi generasi muda Sarmi. Kegiatan ini turut dihadiri para dewan juri, dewan guru dari sekolah-sekolah, peserta, serta panitia dan undangan lainnya.(*) By esris

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here